Resume ke : 16
Gelombang : 28
Tanggal : 13 Februari 2023
Tema : Menulis Buku Cerita Digital
Nara Sumber : Nur Dwi Yanti, S.Pd
Moderator : Dail Ma’ruf, M.Pd
Tanggal : 13 Februari 2023
Tema : Menulis Buku Cerita Digital
Nara Sumber : Nur Dwi Yanti, S.Pd
Moderator : Dail Ma’ruf, M.Pd
Di era saat ini, Society 5.0. Dimana semua konsep masyarakat berpusat dan berbasis pada teknologi. Kecakapan berteknologi digital memegang peran utama di segala bidang, pun dalam literasi. Salah satunya adalah pergeseran paper ke digital. Membaca buku yang biasanya hanya dapat disimak melalui media kertas, sekarang melalui pergeseran menjadi digital. Sebagai guru, kita harus mau 'melek' dan belajar tentang teknologi digital.
Sebelum membahas lebih jauh tentang pembuatan buku digital, mari kita simak terlebih dahulu pemaparan Ibu Nur Dwi Yanti tentang apa itu buku digital, fungsi dan tujuan buku digital, efisiensi buku digital serta aplikasi dan pemformatan buku digital.
Pengertian Buku Digital
Buku digital adalah salah satu jenis buku atau bacaan yang hadir dalam bentuk softcopy atau elektronik yang kemudian bisa dibaca menggunakan perangkat digital, baik itu smartphone maupun computer (PC dan laptop)
E-book disebut buku nirkertas/buku maya. Buku digital/buku elektronik, disingkat e-book atau ebook, adalah bentuk digital dari buku cetak
Menurut Oxford Kamu Bahasa Inggris, buku digital sebenarnya berawal dari buku cetak, kemudian buku cetak tersebut ubah dalam perangkat ebook yang dapat dibaca melalui computer maupun pada ponsel genggam probadi. Contoh sederhana yang biasa kita temui adalah PDF yang berisi materi-materi atau umumnya biasa disebut dengan E-book.
Fungsi dan Tujuan Buku Digital
Fungsi Buku Digital
- Sebagai salah satu alternatif media belajar.
- Sebagai media berbagi informasi.
Tujuan Buku Digital
- Memberikan kesempatan bagi pembuat konten untuk berbagi informasi dengan mudah, dengan cara yang menarik dan interaktif.
- Melindungi informasi yang disampaikan, sebagai contoh buku berbasis kertas jika perawatannya kurang maka akan rapuh atau menjadi serbuk-serbuk.
- Mempermudah proses memahami materi ajar, karena bisa dibuka dimana saja dan kapan saja.
Efisiensi Buku Digital
- Praktis, jika menggunakan Handphone bisa dibawa kemana saja
- Segi-segi fisik lebih efisien, dengan berkurangnya buku yang harus dibawa didalam tas.
- Dapat diakses dimana saja. Dengan mudah kita bisa mencari buku-buku digital yang dishare di situs-situs web
- Dapat disimpan file tersebut, e-book yang kita inginkan tertampung di dalam memory gadget.
- Ramah lingkungan, karena tidak lagi paperles
- Kostumisasi. Saat membaca buku digital kita dapat meresize/memperbesar tampilan ukuran bacaan menyesuaikan dengan kebutuhan mata kita, berbeda dengan tulisan pada buku cetak yang ukurannya standar, meskipun kelemahannya mungkin akan terpapar radiasi jika terlalu lama menggunakan media digital, hal tersebut dapat kita sikapi dengan menggunakan filter atau cara penggunaannya yang lebih bijak.
Jenis - Jenis Format Buku Digital
Adapun jenis-jenis buku digital, antara lain yaitu;
- EPUB (Electronic Publication)
- MOBI (MobiPocket)
- PDB (Palm Database File)
- PDF (Portable Document Format)
- KF8 (Kindle Fire Format)
Aplikasi dan Buku Digital Berbasis Web
Aplikasi buku digital sudah banyak diciptakan dan dapat di download melalui playstore, baik berbayar maupun gratis diantaranya;
- Google Play Books
- Amazon Kindle
- iPUsnas
- Wattpad
- Libby By Overdrive
- Gramedia
Ada juga aplikasi Buku digital berbasis web seperti;
- Cerita anak yang difasilitasi Kemdikbud, dapat dilihat melalui tautan https://ditpsd.kemdikbud.go.id/buku/kategori/cerita-anak-2
- https://legutykids.com/
Aplikasi Pemformatan Buku Digital.
Berikut adalah beberapa aplikasi pemformatan buku digital, yang otomatis kita harus mengunduh kemudian mengistalnya di PC/laptop kita.
- Sigil merupakan sebuah software editor untuk (EPUB) yang bersifat open source, https://sigil-ebook.com/
- Aplikasi yang sudah banyak digunakan di berbagai OS komputer, https://www.scribus.net/downloads/
- Libre Office atau MS Office ; Aplikasi pengolah kata
- IbisPaint atau Adobe Photoshop ; Aplikasi pengolah gambar
- Audacity/format factory ; Aplikasi audio editor
- Avidemux/format factory ; Aplikasi video editor
- Canva, Powtoon dan sebagainya
Dan berikut, contoh Cerita Digital yang dibuat dengan CANVA
Demikian pembahasan tentang Buku Cerita Digital. Yang terpenting adalah MindSet kita tentang membuat cerita digital, tidak menganggap sulit terlebih dahulu, namun mau membuka aplikasi tersebut, kemudian mencoba dan membuatnya. Masukan dan saran dari teman atau orang lain sesungguhnya adalah hal positif dan konstruksif untuk meningkatkan kapasitas diri sehingga memacu diri lebih maju lagi.
Mari terus belajar dan mengupgrade diri, Berkarya tanpa batas!
terima aksih atas informanya bunda
BalasHapusKembali kasih Om Jay, Senangnya dikunjungi Master🤩
HapusBaguus. Rapi
BalasHapusKita kembangkan seluruh potensi melalui KBMN 28
BalasHapusPosting Komentar